Portofolio
Testimoni kejarAURORA

Testimoni kejarAURORA

Catatan: Tentang kejarAURORA

Banyak kesempatan untuk membangun dan memacu kreativitas anak berlalu begitu saja. Karena itu penggagas kurikulum imajinasi kejarAURORA berusaha mendobrak keyakinan tentang keterbatasan sarana belajar, bukan untuk diterima secara pasrah, tetapi sebaliknya harus disikapi dengan pemikiran kreatif. Alam sekitar kita sangat kaya dengan berbagai sarana yang bisa dijadikan sumber inspirasi untuk merangsang daya imajinasi anak.

Puji Prabowo dan tim cepat menangkap peluang untuk merancang program imajinatif untuk membantu percepatan proses belajar anak-anak di sekitar mereka, agar anak-anak berani berimajinasi atau termotivasi untuk mencoba sesuatu yang baru. Semuanya dalam suasana bermain layaknya anak-anak.

kejarAURORA-pun cermat melihat bahwa untuk mendapatkan hasil maksimum, orang tua anak-anak harus dilibatkan secara aktif. Mereka harus mampu menciptakan suasana kondusif di rumah agar apa yang diajarkan di program kejarAURORA bisa berkelanjutan dalam kehidupan sehari-hari di rumah.

Saya sangat gembira bisa berkesempatan untuk memberikan pendampingan selama setahun dan mengikuti kemajuannya yang sangat pesat. Proficiat Puji dan semua anggota tim kejarAURORA! Buku ini akan menginspirasi lebih banyak orang lagi untuk melakukan yang sama di tempat lain. Semoga niat baik kalian mampu menciptakan pimpinan masa depan yang cerdas, kreatif dan berintegritas tinggi, demi Indonesia yang lebih baik.

Josef Bataona, HR Director PT Indofood Sukses Makmur Tbk.

 

kejarAURORA adalah bukti nyata bahwa dalam berkreasi modal terbesar adalah kreativitas, bukan uang. Sekarang saya lebih senang lagi karena terbit buku yang diambil dari keseharian kelompok bermain kejarAURORA. Isinya sangat nyata, contohnya melatih kepemimpinan anak lewat rutinitas memimpin doa setiap harinya. Saya termasuk orang yang kreatif namun tidak terlatih kepemimpinannya sejak kecil, semasa di Hard Rock Cafe awalnya sempat kesulitan untuk memimpin. Terbayang kalau waktu kecil saya ikut kejarAURORA.

Yoris Sebastian, Founder & Creative Thinker of OMG Consulting.

 

Sejak kecil saya berimajinasi, kemudian saya berusaha hidupi imajinasi tersebut, dan dari proses itu banyak yang akhirnya menjadi kenyataan. kejarAURORA memantik kekuatan positif dari kreativitas dan menanamkan semangat imajinasi sejak anak-anak. Dampaknya akan nyata di masa mendatang.

Mardi Wu, CEO Nutrifood.

 

Berani Bermimpi adalah satu hal. Berani mengejar dan memperjuangkan mimpi itu secara konsisten adalah hal lain. kejarAURORA adalah contoh nyata perwujudan idealisme kaum muda Indonesia yang bukan cuma bisa bicara, tapi berbuat nyata. Dengan segala keterbatasan waktu dan biaya, Puji dan teman-teman di kejarAURORA tidak pernah punya keterbatasan semangat dan kemauan untuk mencerdaskan bangsa. Small action, big impact! Saya Bangga mengikuti perjuangan dan perkembangan kejarAURORA. Inilah sebenar-benarnya implementasi dari “ask not what your country can do for you, ask what you can do for your country.”

Lisa Qonita, HR Manager – PT Unilever Indonesia & Founder & Owner – Sekolah Gemala Ananda.

 

Usia dini merupakan waktu yang sangat berharga untuk meletakkan dasar dalam membangun kehidupan lanjut. Masa anak-anak wajib diisi dengna asupan positif dan berkualitas. Sehingga terbangunlah jiwanya yang kokoh. Semuanya sudah dan sedang dilakukan oleh kejarAURORA. Indonesia akan lebih hebat jika kegiatan seperti ini terus ditumbuh kembangkan.

Eddy Permadi, Owner Cihanjuang Inti Teknik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *